Distribusi 30 Set Al-Quran Braille ke Cikidang Kab. Sukabumi Jawa Barat

Distribusi 30 Set Al-Quran Braille ke Cikidang Kab. Sukabumi Jawa Barat

Distribusi 30 Set Al-Quran Braille Untuk Insan Tunanetra Kab. Sukabumi

Alhamdulillah pada hari Kamis (08/02/2024) LSM Ummi Maktum Voice mengantarkan sebanyak 30 Set Al-Quran Braille bagi 30 Insan Tunanetra yang berada di Kab. Sukabumi. Penyaluran Al-Quran Braille ini tidak luput dari doa dan dukungan Sahabat Beramal Jariyah, Bank Permata Syariah serta Unit Pengelolaan Zakat Bank Permata Syariah yang telah ikut andil dalam Program Pemberantasan Buta Huruf Al-Quran Braille bagi Insan Tunanetra Indonesia.

Dalam pendistribusian secara langsung ini, Ummi Maktum Voice sangat berbahagia karena  Al-Quran Braille yang dibagikan kepada 30 Insan Tunanetra dapat dipergunakan langsung dalam kegiatan Pembinaan yang sedang berlangsung pada hari tersebut.

Salam Terima Kasih dari Ketua DPC Pertuni Kab. Sukabumi

Ibu Siti Maesyaroh selaku Ketua DPC Pertuni Kab. Sukabumi menyampaikan terima kasih banyak kepada Sahabat Beramal Jariyah, Bank Permata Syariah dan Unit Pengelolaan Zakat Bank Permata Syariah melalui buah kesholehan atas Wakaf Al-Quran Braille , alhamdulillah teman-teman Insan Tunanetra Kab. Sukabumi kini dapat memiliki dan membaca Al-Quran.

Dilanjutkan pula ucapan terima kasih yang disampaikan oleh Ibu Siti Maesyaroh kepada LSM Ummi Maktum Voice yang telah menjadi jembatan kebaikan untuk Insan Tunanetra bisa memiliki dan membaca Al-Quran, alhamdulillah kini sekitar 80% anggota DPC Pertuni Sukabumi sudah bisa menikmati setiap ayat suci Al-Quran dengan hadirnya Al-Quran Braille.

Jazakumullah Khair

Kami ucapkan Jazakumullah Khair kepada Sahabat Beramal Jariyah, Bank Permata Syariah dan Unit Pengelolaan Zakat Bank Permata Syariah yang telah menjadi salah satu pelopor kebaikan untuk bersama menebar kebaikan bagi Insan Tunanetra Indonesia melalui Al-Quran. Semoga melalui semangat kebaikan ini dapat menjadi inspirasi bagi orang lain dan menjadi pematik api semangat bagi Insan Tunanetra, meski gelapnya penglihatan tak jadi halangan bagi mereka untuk terus belajar dan membaca Al-Quran. Karena dengan hadirnya Al-Quran Braille membawa kebahagian bagi mereka dan menjadi lentera hati saat jari-jemari menyentuh ayat suci.

Bagi sahabat UMV yang ingin menyaksikan perjalanan kami dalam mendistribusikan Al-Quran Braille ini, yuk cek sekarang tayangannya melalui link Antar Langsung 30 Set Al-Quran Braille ke Wilayah Cikidang Sukabumi Jawa Barat

Jadi tunggu apalagi? Cek setiap video inspiratif lainnya hanya di channel youtube Al Quran Braille Official.

Informasi Selengkapnya

LSM Ummi Maktum Voice
Membuka Mata Hati Menghadirkan Al-Quran Didalam Hati

Konfirmasi Wakaf

Informasi Lengkap

Website : umv.or.id

Telepon : (022) 522 8552

WhatsApp : 0811 911 0800

FaceBook

Instagram

YouTube

Skip to content